Tanpa sengaja ada teman saya yang lain memberikan info kalau indosat juga memiliki akses internet unlimeted tetapi dengan sistem berbeda, bukan lagi dengan sistem paska bayar tetapi dengan sistem pra bayar. Nama layanan internet unlimited ini adalah broom, jangan tanyakan kepada saya kenapa dinamakan broom tapi menurut hipotesa saya mungkin nama ini bisa mengambarkan kalau internet ini bisa berjalan seperti mobil balap bukan mouse balap seperti layanan internet operator lain :)
Untuk mengunakan broom ini kita harus membeli perdana terlebih dahulu, untuk perdananya bisa anda beli di galeri galeri indosat atau membeli secara online karena waktu saya liat forum www.chip.co.id disana ada yang menjual perdanya, harga perdana ini di jual dengan harga Rp. 150,000 yang telah termasuk 1 bulan akses internet degan nominal Rp. 100,000 jadi kalau dihitung sebenarnya harga perdananya hanya Rp. 50, 000.
Layanan internet ini kalau kita perhatikan hampir mirip dengan layanan pra bayar handphone seluler karena saat masa aktifnya habis kita diharuskan mengisi ulang pulsa didalam kartu tersebut.Karena layanan ini sifatnya ulimited maka yang kita isi sebenarnya waktu aktifnya saja bukan bentuk nominal. Masa aktif kartu ini satu bulan saja contohnya waktu saya membeli perdana dan mengaktifkan layanan ini pada tgl 3 november 2008 maka masa aktif kartu ini akan berakhir pada tgl 2 desember tahun 2008. kalau mau lebih jelas nya untuk masalah broom ini bisa lihat di website nya yaitu di : www.indosatm2.com
Walaupun layanan ini menyantumkan embel embel 3,5 G tetapi sesunguh nya kecepatan yang bisa diraih pada broom ulimited ini tidaklah sebesar itu tetapi dibatasi sampai 256 kbps saja itupun akan turun ke 64 kbps kalau kita sudah melewati qouta 2 G.
Tak seru jika layanan ini tidak kita benchmark, untuk nge benchmark broom ini saya mengunakan speedtest yang bisa dijalakan di www.speedtest.net dan sebagai modemnya mengunakan PDA ASUS M930.
inilah hasilnya :
Server Jakarta
Server singapore
server Washington DC
Dari hasil test diatas kecepatan nya bisa dibilang sama dengan yang dijanjikan yaitu sebesar 256kbps. Dengan biaya Rp. 100,000 perbulan dan memiliki sistem pembayaran yang mudah maka saya yakin layanan ini akan banyak peminatnya tetapi kalau sudah banyak yang ikutan mengunakan layanan ini maka kecepatan speednya akan turun, maka dari itu lebih baik jangan deh mengunakan Broom ini karena imbas nya kekoneksi saya juga hehe .... :)